Usai mengalahkan Lyon, skuad Carlo Ancelotti kembali dapat ujian berat. Raksasa Prancis, Paris Saint-Germain akan berkunjung ke Stadion Francis Le-Ble, markas Brest dalam lanjutan Liga Prancis, Sabtu (22/12) dini hari WIB.
PSG yang sementara ini memimpin klasemen dengan raihan 35 angka mesti meraih kemenangan untuk menjaga jarak dengan pesaing terdekatnya Olympique Lyon yang hanya kalah selisih gol.
PSG sebenarnya sudah mulai menunjukkan permainan yang lebih baik ketimbang beberapa pekan lalu. Sayang, mereka secara mengejutkan sempat dikalahkan oleh tim yang di atas kertas levelnya berada di bawah PSG yakni Nice. Namun kini kemenangan demi kemenangan sudah mulai mereka raih. Saatnya terus tampil konsisten.
Pelatih PSG, Carlo Ancelotti bahagia melihat timnya mampu menemukan lagi performa terbaiknya. Sangat penting bagi PSG untuk bangkit di saat-saat kompetisi memasuki masa genting.
Mantan manajer Chelsea itu menilai performa para pemainnya sudah mulai meningkat. Berbeda dengan sebelum mereka mengalahkan FC Porto di Liga Champions yang kurang menunjukkan kerja sama tim. Permainan PSG, kata Ancelotti, kini lebih seimbang antara lini depan, tengah, dan belakang.
"Beginilah sepak bola. Terkadang kita harus kembali menyatu sebagai tim justru pada saat berada di tengah-tengah kesulitan. Keadaan sudah berubah. Mereka bisa menerapkan instruksi permainan dengan lebih baik lagi di atas lapangan" - Carlo AncelottiMeski PSG merasa timnya sudah lebih baik ketimbang beberapa minggu yang lalu, namun bukan berarti PSG akan mengalahkan Brest dengan mudah. Tuan rumah Brest yang kini berada di posisi ke-13 klasemen tengah mencoba bangkit dari serangkaian hasil buruk.
Di laga akhir pekan lalu Brest tampil bagus dan mengalahkan Sochaux dengan skor 2-1. Kini mereka akan berusaha mempertahankan penampilan gemilang saat menjamu Les Parisiens. Apalagi raihan angka sebanyak 21 poin belum aman untuk mereka menghindari zona merah.
Brest diyakini akan memberikan perlawanan sengit kepada PSG dan siap membuat skuad Ancelotti untuk terus mengevaluasi diri mereka, meski 4 kali pertemuan terakhir mereka, Brest tak pernah sekalipun merasakan kemenangan. Kompetisi belum berakhir dan Brest tidak akan membiarkan PSG melonjak kegirangan menjelang tutup tahun.
Prediksi Susunan Pemain Starting XI :
Brest : Thébaux - Kantari, Martial, Baysse, Mendy, Sissoko, Grougi, Chafni, Ayité, Lesoimier, Ben Basat.
PSG : Sirigu - Thiago Silva, Sakho, Jallet, Maxwell, Thiago Motta, Matuidi, Ménez, Pastore, Ibrahimovic.
Head to Head Brest vs PSG : 29 Jan 2012 : Brest vs PSG 0-1 (Ligue 1) 12 Sep 2011 : PSG vs Brest 1-0 (Ligue 1) 24 Apr 2011 : Brest vs PSG 2-2 (Ligue 1) 05 Des 2010 : PSG vs Brest 3-1 (Ligue 1) Lima Pertandingan Terakhir Brest : 16 Des 2012 : Sochaux vs Brest 1-2 (Ligue 1) 13 Des 2012 : Brest vs Montpellier 1-2 (Ligue 1) 09 Des 2012 : Rennes vs Brest 2-2 (Ligue 1) 02 Des 2012 : Brest vs Marseille 1-2 (Ligue 1) 25 Nov 2012 : Reims vs Brest 0-0 (Ligue 1) Lima Pertandingan Terakhir PSG : 17 Des 2012 : PSG vs Lyon 1-0 (Ligue 1) 12 Des 2012 : Valenciennes vs PSG 0-4 (Ligue 1) 08 Des 2012 : PSG vs Evian TG 4-0 (Ligue 1) 05 Des 2012 : PSG vs Porto 2-1 (Champions) 02 Des 2012 : Nice vs PSG 2-1 (Ligue 1)
ASIAN HANDICAPS ODDS - 1 : 0
PREDIKSI MENANG : Home : 20% --- Draw : 30% --- Away : 50%
PREDIKSI SKOR : Brest 0 - 2 PSG
TIPS : PSG
Jersey Bola | Baju Bola | Kaos Bola | Jaket Bola | Sweater Bola | Hoodie Bola
PREDIKSI MENANG : Home : 20% --- Draw : 30% --- Away : 50%
PREDIKSI SKOR : Brest 0 - 2 PSG
TIPS : PSG